Sunday, July 19, 2020

Materi FIKIH BAB 1 - SMP Muhammadiyah 1 Moyudan




MATERI MAPEL FIKIH KELAS 7
THAHARAH

Sebelum kita belajar secara lebih dalam pada mata pelajaran Fikih kelas 7, sebaiknya kita mengetahui materi-materi apa saja yang akan kita bahas pada bab 1. Pada bab pertama kita akan membahas tentang THAHARAH atau yang lebih kita kenang dengan istilah bersuci.
Pengertian secara singkat dari thaharah adalah membersihkan diri, pakaian dan tempat dari najis dan hadats. Pada beberapa materi kedepan kita akan lebih banyak mengulas terkait thaharah yang meliputi pengertian secara luas, kemudian macam-macam najis, selanjutnya macam-macam hadats dan selanjutnya alat-alat thaharah/bersuci. Untuk lebih mudahnya perhatikan peta konsep berikut :



Tujuan pembelajaran diharapkan siswa mampu :
1. Melaksanakan mandi wajib
2. Melakukan tayamum
3. Membersihkan pakaian yang terkena najis dari hadats besar
4. Menjelaskan pengertian hadats besar
5. Menjelaskan dasar hokum hadats besar
6. Menjelaskan hal-hal yang menyebabkan hadats besar
7. Menjelaskan tata cara mensucikan diri dari hadats besar
8. Menjelaskan pengertian wudhu
9. Menjelaskan tentang tata cara wudhu
10. Menyebutkan hal yang membatalkan wudhu
11. Mempraktikan ketentuan thaharahf





 MATERI MAPEL FIKIH KELAS 8
SHALAT SUNAH

Sebelum kita belajar secara lebih dalam pada mata pelajaran Fikih kelas 8, sebaiknya kita mengetahui materi-materi apa saja yang akan kita bahas pada bab 1. Pada bab pertama kita akan membahas tentang SHALAT SUNAH.
Shalat merupakan ibadah pokok dalam ajaran Islam yang merupakan sarana berkomunikasi kepada Allah. Setiap muslim berkewajiban melaksanakan sholat fardlu “ain atau shalat wajib. Disamping shalat wajib, Rasulullah juga mengajarkan shalat sunah yang memiliki hokum tidak wajib. Sebelum kita bahas lebih jauh mari kita lihat materi apa saja yang akan kita bahas beberapa kesempatan kedepan.
Untuk lebih mudahnya perhatikan peta konsep berikut :



Tujuan pembelajaran diharapkan siswa mampu :
1. Membiasakan diri melaksanakan shalat sunah
2. Memiliki penghayatan hikmah shalat sunah
3. Menumbuhkan sikap semangat dalam melaksanakan aktivitas  sebagai implementasi ibadah shalat sunah
4. Memiliki rasa persatuan dan merasa sebagai bagian dari jama’ah/kelompok masyarakat
5. Memahami pengertian shalat sunah
6. Menunjukan dalil naqli tentang shalat sunah
7. Menjelaskan tata cara shalat sunah



MATERI MAPEL FIKIH KELAS 9
Zakat dan membelanjakan harta sesuai syariat Islam

Sebelum kita belajar secara lebih dalam pada mata pelajaran Fikih kelas 9, sebaiknya kita mengetahui materi-materi apa saja yang akan kita bahas pada bab 1. Pada bab pertama kita akan membahas tentang Zakat dan membelanjakan harta sesuai syariat Islam.
Semua harta yang dimiliki umat Islam telah diatur dengan ketentuan dan tata cara pembelanjaan. Dari sudut pandang Islam, pertanggung jawaban seseorang atas harta yang pernah dimiliki akan dilihat dari 2 sudut pandang yakni: darimana dan bagaimana ia mendapatkannya lalu kemana dan bagaimana penggunaannya. Adapun macam-macam pembelanjaan dapat dilihat bagan dibawah. Untuk lebih mudahnya perhatikan peta konsep berikut :



Tujuan pembelajaran diharapkan siswa mampu :
1. Memiliki semangat untuk melakukan pembelanjaan  harta sesuai syariat Islam
2. Menghayati pentingnya pembelanjaan harta sesuai syariat Islam
3. Memiliki kepedulian kepada sesame sebagai implementasi zakat
4. Menghargai sikap hidup sederhana
5. Menjelaskan pengertian dan pengelolaan zakat sesuai syariat Islam
6. Menjelaskan dasar hukum ketentuan zakat dan pembelanjaan harta
7. Menyebutkan macam-macam pembelanjaan harta
8. Menjelaskan pembayaran zakat, infak, shadaqah, wakaf, hibah dan hadiah




No comments:

Organisasi Otonom Muhammadiyah

  MATERI 1  Organisasi Otonom Muhammadiyah Organisasi otonom Muhammadiyah terdiri dari 7 bagian, yakni Aisyiyah, Pemuda Muhammadiyah, Nasyia...